Bila pada awal blog ini dibuat, setiap posting yang saya buat baru akan tampil atau muncul pada SERP setelah 2-3 hari setelah posting tersebut dipublikasikan. Tentunya saya berusaha untuk mencari tahu bagaimana agar supaya setiap posting saya cepat terindex dan muncul pada SERP dan tidak hanya itu, saya ingin posting saya muncul pada urutan teratas SERP dengan pencarian keywords tertentu.
Oleh karena itu, saya berusaha untuk menambahkan beberapa kebiasaan dalam melakukan posting misalkan:
- Menempatkan internal link.
- Menempatkan eksternal link ke situs situs lain seperti blogger.com dll..
- Menempatkan main keywords (kata kunci utama) pada judul posting.
- Mengantisipasi terpenggalnya permalink untuk posting terkait.
- Melakukan posting secara periodik.
- Menggunakan label untuk setiap posting.
- Melakukan posting yang berhubungan dengan posting terdahulunya.
- Mengupdate posting posting lama dan mempublikasikan ulang. misalkan menempatkan link pada posting lama yang berupa link ke posting yang lebih baru.
Setiap perubahan kebiasaan kebiasaan diatas saya lakukan satu per satu dan memantau perkembangan blog pada tampilan di SERP. Sehingga dapat mengetahui sberapa besar pengaruh kebiasaan itu terhadap terindex-nya dan munculnya posting tersebut pada SERP.
Sebagai contoh posting saya yang berjudul Terindex & Muncul Pada SERP Tanpa Add URL yang dipublikasikan kemarin tanggal 7 April 2011, pagi ini tanggal 8 April 2011 telah terindex dan muncul atau tampil pada SERP. Entah kapan persisnya posting tersebut muncul atau tampil pada SERP tetapi yang pastinya tidak lebih dari 12 jam setelah dipublikasikan. Berikut screenshot-nya:
Posting tersebut tampil pada SERP dengan pencarian keywords "muncul pada SERP" bukan dengan pencarian keywords berupa judul posting. Dan posting tersebut muncul atau tampil pada SERP berdampingan dengan 2 posting saya lainnya yang juga membahas topik yang sama dan juga memiliki keywords yang sama pada masing masing judul posting. Hal lainnya adalah pada tampilan SERP belum ada link untuk coached (tembolok) posting ini. Apakah Googlebot belum melakukan crawling pada post ini?
Yang menjadi pertanyaan saya adalah mengapa ketiga posting tersebut tampil berurutan pada SERP? apakah karena pada posting yang terbaru saya menempatkan link menuju kedua posting yang lainnya? Penempatan link seperti terlihat pada screenshot berikut:
Yang menjadi pertanyaan saya adalah mengapa ketiga posting tersebut tampil berurutan pada SERP? apakah karena pada posting yang terbaru saya menempatkan link menuju kedua posting yang lainnya? Penempatan link seperti terlihat pada screenshot berikut:
Namun terlepas dari benar atau tidaknya karena pengaruh internal link tersebut, tidak salahnya apabila saya menempatkan link ke posting saya lainnya untuk menyampaikan kepada pengunjung ataupun pembaca bahwa ada posting terkait lainnya selain posting yang satu ini.
Notes:
Untuk posting yang berjudul Terindex & Muncul Pada SERP Tanpa Add URL ini pertama kali dipublikasikan pada 7 April 2011 Pk.16:43 WIB dan kemudian diupdate dan dipublikasikan ulang pada 7 April 2011 Pk.20:35 WIB. Mungkin juga karena 2 kali publikasi ini yang memicu cepatnya posting ini terindex dan muncul pada SERP.
Catatan penting: hanya dalam hitungan menit saja, posting ini sudah muncul pada SERP
Notes:
Untuk posting yang berjudul Terindex & Muncul Pada SERP Tanpa Add URL ini pertama kali dipublikasikan pada 7 April 2011 Pk.16:43 WIB dan kemudian diupdate dan dipublikasikan ulang pada 7 April 2011 Pk.20:35 WIB. Mungkin juga karena 2 kali publikasi ini yang memicu cepatnya posting ini terindex dan muncul pada SERP.
Catatan penting: hanya dalam hitungan menit saja, posting ini sudah muncul pada SERP
0 comments:
Posting Komentar
Terima kasih atas komentarnya