Sabtu, 19 Maret 2011

Perubahan Besar Besaran Pada Blogger

blogger overhaul
Sejak beberapa hari yang lalu blogger melalu blogger buzz mengumumkan mengenai overhaul pada blogger, guna meningkatkan user interface untuk semua user nya yang ada di seluruh penjuru dunia. Blogger terus menerus mengembangkan layanan blogger-nya selama tahun 2010,  Google telah menambahkan fitur fitur pada Blogger seperti: Template designer, comments spam filtering, web fonts dan banyak lagi. Namun Google mengatakan bahwa pembaharuan ini hanya awal dari perubahan besar pada blogger di tahun 2011.

Interface pada dashboard telah dirancang ulang agar tampak lebih moderen dan ramah pengguna (user- friendly), memberikan akses yang lebih mudah pada statistik, layout editing dan fitur fitur yang bermanfaat untuk menulis posting blog yang baru. Google menggunakan Google Web Toolkit mereka untuk menciptakan interface yang baru, menampilkan seberapa besarnya manfaat Web Toolkit itu.

Perhatikan perbedaan anatar blogger post editor yang lama dengan post editor yang baru.
Bandingkan juga gambar tampilan layar antara blogger dashboard yang lama dengan dashboard yang baru.


Google telah mengeluarkan Content Discovery Tool, yang mana akan menentukan isi dari laman laman blogger yang kita baca dan mengusulkan bahan bahan terkait yang mungkin bisa kita nikmati.

Coba periksa video promosi dari blogger berikut, untuk melihat contoh aksi dari beberapa fitur fitur baru dari blogger.


Blogger selalu memberikan sesuatu yang baru, sehingga kita tidak pernah bosan bila blogging menggunakan platform blogger. Kembali ke laman utama

0 comments:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentarnya

Popular Posts